DPR Minta Kemenag Sertifikasi Daftar 200 Mubalig

Penulis: Astri Novaria Pada: Kamis, 24 Mei 2018, 13:38 WIB DPR
DPR Minta Kemenag Sertifikasi Daftar 200 Mubalig

Dok MI

KETUA DPR RI Bambang Soesatyo meminta Komisi VIII DPR RI mendorong Kementerian Agama (Kemenag) untuk melakukan evaluasi terhadap pemberian sertifikasi 200 nama ulama bersama Majelis Ulama Indonesia (MUI), organisasi-organisasi keagamaan serta Perguruan Tinggi Islam dan Pesantren.

"Mengingat peran Negara lebih kepada memberikan fasilitas agar kehidupan keagamaan rukun dan damai serta untuk mencegah timbulnya rasa ketidakadilan," ujar pria yang akrab disapa Bamsoet itu di Jakarta, Kamis (24/5).

Pihaknya juga meminta Komisi VIII DPR RI mendorong Kemenag membangun kekuatan melalui pembinaan agama dalam meminimalisir indoktrinasi terhadap paham radikalisme ataupun perbuatan terorisme di masyarakat.

Sebelumnya, Kemenag telah merilis 200 ulama kepada masyarakat yang hingga kini masih menuai pro dan kontra. Tak sedikut yang menolak usulan tersebut karena dinilai hanya memicu kegaduhan dan kecurigaan. (OL-5)