RAPBN Harus Tingkatkan Kualitas SDM

Penulis: mediaindonesia.com Pada: Jumat, 23 Agu 2019, 19:20 WIB DPR
RAPBN Harus Tingkatkan Kualitas SDM

DOK DPR RI
Anggota Komisi II DPR RI Sudiro Asno

Anggota Komisi II DPR RI Sudiro Asno menegaskan Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (RAPBN) 2020 harus mengutamakan peningkatan kualitas Sumber Daya Manusia yang lebih baik. Hal tersebut disampaikan saat membacakan Pandangan Umum Fraksi-Fraksi atas RUU tentang RAPBN tahun 2020 dalam Rapat Paripurna di Gedung DPR RI, Jakarta, Kamis (22/8/2019).

“RAPBN 2020 akan digunakan untuk berbagai hal diantaranya memperbaiki kualitas SDM yang lebih unggul serta meningkatan investasi dan ekspor melalui peningkatan daya saing serta produktivitas,” papar Sudiro.

Politisi Dapil Jawa Barat VIII ini mengatakan R-APBN 2020 juga akan digunakan untuk program perlindungan sosial yang ditujukan menjawab tantangan demografi dan akselerasi infrastruktur agar memudahkan konektivitas dalam memajukan ekonomi.

“RAPBN 2020 juga akan digunakan untuk program perlindungan sosial yang bertujuan untuk menjawab tantangan demografi dan peningkatan infrastruktur agar memudahkan konektivitas antar yang lainnya,” kesan Sudiro.

Politisi Partai Hanura ini menegaskan dalam mengelola RAPBN 2020 yang telah direncanakan pemerintah harus bersikap realistis sehingga Indonesia dapat mengantisipasi tantangan ekonomi global. “sehingga dapat mewujudkan tujuan RAPBN tahun 2020 yaitu peningkatan kualitas SDM yang lebih baik,” kata Sudiro. (OL-10)