Arema FC Pinjam Dua Pemain Persis Solo

Penulis: Widhoroso Pada: Selasa, 04 Jan 2022, 19:36 WIB DPR
Arema FC Pinjam Dua Pemain Persis Solo

DOK MI
Arema FC

AREMA FC kembali mengumumkan kedatangan pemain baru jelang bergulirnya putaran kedua Liga 1 2021-2022. Singo Edan, meresmikan dua nama sekaligus, Fabiano Beltrame dan Sandi Sute.

Fabiano dan Sandi, dipinjam dari Persis Solo. Penampilan impresif yang ditunjukkan kedua pemain tersebut saat membela Laskar Sambernyawa di Liga 2 2021, membuat tim pelatih tertarik untuk menggunakan jasanya.

"Kami mendapatkan relomendasi dari tim pelatih, dan kami menindaklanjutinya. Usai final Liga 2, upaya rekrutmen keduanya kami intenskan. Alhamdulillah klub lamanya dan pemain bersangkutan memutuskan berjodoh dengan Arema FC," kata presiden Arema FC Gilang Widya Permana.

Gilang meyakini kedua pemain tersebut tak butuh waktu lama untuk nyetel dengan skuad Arema FC. Ia berharap kemampuan Fabiano dan Sandi, membuat permainan timnya makin mantap dalam mengarungi putaran kedua Liga 1. Dijadwalkan, Fabiano dan Sandi terbang ke Bali untuk gabung dengan para pemain Arema FC, Selasa (4/1). Johan Ahmad Alfarizi dan kawan-kawan sudah berada di Pulau Dewata sejak beberapa hari lalu.

"Kami optimistis keduanya segera padu dengan karakter Singo Edan di bawah arahan Eduardo Almeida. Apalagi, bagi Fabiano ini nostalgia bersama klub kebanggaan arek-arek Malang, sebab Fabiano pernah juga di Bali bersama Arema menjuarai Bali Island Cup 2015," ucapnya.

"Hadirnya Sute akan menambah daya gedor sekaligus daya tahan Singo Edan. Kami sungguh berharap Sute dapat memberikan kontribusi positifnya untuk selalu bawa kemenangan di setiap laga Arema FC," ia menambahkan.

Sebelum kedatangan Fabiano dan Sandi, Arema FC sudah menggaet dua pemain baru pada bursa transfer tengah musim ini. Mereka adalah Genta Alparedo dan Ryan Kurnia. (Goal/OL-15)